Rancang Bangun Dasbor Visualisasi Capaian Pembelajaran Berbasis Outcome Based Education

Sebelas Student Outcomes

Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (DTETI) membuat 11 student outcomes mahasiswa sebagai acuan hasil pembelajaran untuk memenuhi tujuan ABET dan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Student outcomes adalah apa yang diharapkan dapat dipahami dan dilakukan oleh mahasiswa pada akhir pembelajaran suatu mata kuliah dan bagaimana cara mendemonstrasikan hasil pembelajaran tersebut. Student outcomes didapatkan dengan cara memetakan indeks prestasi mahasiswa (IPK). Setiap mata kuliah memenuhi minimal satu student outcome, setelah itu dapat dipetakan nilai-nilai tersebut menjadi 11 student outcomes. Melalui student outcomes, dapat dilakukan suatu proses perbaikan berkelanjutan sebagai hasil dari pengukuran dan analisis outcomes tersebut, dalam hal ini dikenal dengan istilah outcome based education (OBE). Proses pendidikan OBE melibatkan pengajar kurikulum, proses pembelajaran dan pengajaran, serta student outcomes mahasiswa saat lulus. Hasil pemetaan IPK menjadi sebelas student outcomes akan ditampilkan agar dapat dipantau dengan mudah oleh departemen. Visualisasi pada satu halaman dasbor adalah salah satu cara penampilan informasi dengan cepat dan mudah dipahami.

Dasbor Visualisasi Student Outcomes

Tugas akhir ini bertujuan untuk memetakan IPK menjadi sebelas student outcomes dan membuat dasbor visualisasi untuk menampilkan nilai student outcomes. Dengan adanya dasbor visualisasi ini, diharapkan departemen dapat dengan mudah melakukan perbaikan berkelanjutan dan menentukan perbaikan dengan cepat dan efisien.

Terdapat tiga halaman pada dasbor visualisasi ini, yaitu halaman “Pembuka”, “Tahun”, dan “Mahasiswa”. Masing-masing halaman memiliki fitur tersendiri, yaitu:

  • Halaman Pembuka

Pada halaman ini, ditampilkan daftar singkatan yang akan digunakan di dalam dasbor visualisasi. Hal ini untuk memudahkan pengguna dalam memahami dasbor dengan cepat.

  • Halaman Tahun

Pada halaman “Tahun”, pengguna dapat melihat nilai student outcomes mahasiswa berdasarkan setiap tahun angkatan. Selain dapat melihat nilai setiap angkatan, pengguna juga dapat menampilkan nilai student outcomes dari dua atau lebih tahun angkatan. Selain melihat nilai student outcomes, pengguna juga akan mendapatkan informasi-informasi lainnya seperti jumlah mahasiswa yang dipilih, nilai IPK rata-rata dari seluruh mahasiswa yang dipilih, serta nilai rata-rata keseluruhan student outcomes setiap angkatan maupun menampilkan nilai dari tiap angkatan

  • Halaman Mahasiswa

Pada halaman ini, pengguna dapat menggunakan filter mahasiswa untuk mencari informasi nilai student outcomes mahasiswa yang spesifik seperti pada Gambar 4.30. Halaman ini dibutuhkan ketika pengguna butuh melihat perkembangan dari salah seorang mahasiswa tertentu. Informasi ini dapat berguna untuk melihat minat dan kebutuhan mahasiswa. Melalui fitur ini juga pengguna dapat mengetahui hal yang perlu ditingkatkan oleh departemen untuk mendukung performa mahasiswa. Selain melihat nilai student outcomes setiap mahasiswa, pengguna juga dapat melihat informasi-informasi tambahan seperti NIM, Session Meetings Ratio, nilai rata-rata keseluruhan student outcomes setiap mahasiswa, jumlah SKS yang diambil, serta nilai IPK mahasiswa.

Cara Dasbor Bekerja

Ketika pengguna membuka dasbor, halama pertama yang akan dilihat adalah halaman pembuka. Pengguna akan melihat daftar singkatan yang akan digunakan di dalam dasbor visualisasi.

Pada halaman berikutnya, pengguna dapat menampilkan nilai student outcomes dari setiap tahun angkatan mahasiswa. Pengguna juga dapat menampilkan nilai dari dua atau lebih tahun angkatan.

Pada halaman terakhir, pengguna dapat mencari nilai student outcomes dari salah satu mahasiswa yang dipilih. Pengguna hanya dapat memilih satu nama saja pada fitur ini.

Rahasia Dibalik Dasbor Visualisasi

Sebelum dapat diproses di Microsoft Power BI, terlebih dahulu data-data mentah yang didapatkan dari DTETI diproses dan diolah agar siap diinput ke dalam Power BI. Data yang diolah adalah data mahasiswa setiap angkatan. Nantinya setiap angkatan akan digabungkan menjadi satu file output sesuai dengan tahun angkatan mahasiswa.

Kemudian, file output akan dimasukkan ke dalam Power BI dan diolah kembali agar dapat divisualisasikan ke dalam dasbor.

Masa Depan Dasbor Visualisasi

Sistem ini masih memiliki beberapa Batasan dan kekurangan. Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk penelitian selanjutnya, antara lain sebagai beirkut:

  1. Penambahan fitur mata kuliah pada setiap student outcome untuk memberikan informasi yang lebih detail terkait kekurangan dan kelebihan sistem pembelajaran yang sudah ada.
  2. Pencarian metode pemilihan dan penggabungan data yang dapat menghasilkan tabel query yang siap pakai untuk Microsoft Power BI. Sehingga tidak perlu menambahkan langkah-langkah manual saat pengaturan query pada Microsoft Power BI.
  3. Memperbaiki tampilan dasbor berdasarkan user experience agar antarmuka sesuai dengan kebutuhan pengguna.